KatongNews, Ambon - Sedikitnya 333 orang mengikuti ujian paket, yang setara dengan tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kota Ambon. Kepala Dinas Pendidikan Kota Ambon, Beny Kainama mengatakan, sebanyak 333 peserta dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) yang tersebar di Kota Ambon.
“333 yang ikut dalam ujian paket C merupakan peserta yang
telah mengikuti program paket C pada PKBM yang ditunjukan oleh Sekolah
Kegiatan Belajar (SKB) di Kota Ambon,’’ katanya kepada wartawan di Balai
Kota Ambon, Rabu (16/04).
Menurut Kainama, para peserta akan mengikuti ujian
nasional (UN) pada beberapa sekolah yang telah ditetapkan Pemerintah
Kota (Pemkot) Ambon melalui Dinas Pendidikan Kota Ambon pada beberapa
titik diantarnya SMA PGRI, SD Negeri I dan SD Negeri 2.
Ujian paket C untuk jurusan IPS terdapat tujuh mata
pelajaran yang diujiankan, yakni Pendidikan Kewarganegaan (PPKn), Bahasa
Inggris, Sosiologi, Geografi, Bahasa Indonesia, Ekonomi dan Matematika.
“Kami akan menempatkan mereka pada beberapa sekolah yang ada di Kota
Amon, dan ada tujuh mata pelajaran yang akan diujiankan pada ujian paket
C,” jelasnya.
Sementara itu lanjut dia, jurusan IPA ada tujuh mata
pelajaran, yakni Pendidikan Kewarganegaan (PPKn), Bahasa Inggris,
Biologi, Kimia, Bahasa Indonesia, Fisika dan Matematika, sementara untuk
tingkat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) hanya berlangsung dua hari
dengan empat mata pelajaran, yakni PPKN, Bahasa Inggris, Bahasa
Indonesia dan Matematika. “Ujian pekat C ini digelar oleh Sanggar
Kegiatan Belajar (SKB) Ambon, pada PKBM yang tersebar di Kota Ambon,’’
terangnya.
Dia menambahkan, peserta yang mengikuti ujian paket C
tersebut bukan saja siswa yang tidak lulus pada UN, namun warga yang
putus sekolah yang ingin memiliki ijazah kejar paket C yang setara
dengan tingkat SMA dapat mengikuti UN.
“Tidak semua peserta yang mengikuti UN paket C dapat
dinyatakan lulus, namun tergantung dari nilai yang diperoleh saat ujian,
karena itu ada peserta yang lolos akan melanjutkan ke perguruan
tinggi,” ujarnya.***(Aythur)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar